Tips Membersihkan Mobil dengan Cepat sebelum Berangkat Kerja

icon 7 April 2025
icon Admin

Membersihkan mobil dengan cepat dan mandiri tentu dapat Anda lakukan. Apalagi jika Anda sedang terburu-buru dan tak sempat ke tempat cuci mobil. Mencuci mobil sendiri merupakan pengalaman yang menyenangkan dan bisa jadi cara menghemat pengeluaran.

Namun, mencuci mobil sendiri juga perlu pengetahuan dasar, misalnya terkait sabun yang aman digunakan untuk mobil dan bagian mobil mana saja yang perlu dibersihkan secara detail. Simak pembahasan pada artikel kali ini untuk tahu tips bersihkan mobil dengan cepat sendiri!

Membersihkan Mobil Cepat dan Hemat, Simak Tipsnya!

Mencuci mobil sudah jadi kewajiban Anda sebagai pemilik mobil. Terkadang justru disarankan untuk mencuci mobil sesaat sebelum dipakai. Tujuannya agar mobil nyaman dan enak dipandang. Berikut ini tips membersihkan kendaraan Anda dengan cepat dan hemat, mari simak:

  • Siapkan Dua Ember

Jika ingin membersihkan mobil sendiri dan cepat, pertama-tama Anda perlu menyiapkan alat-alatnya terlebih dahulu. Anda dapat menyiapkan dua ember sekaligus untuk tempat air bersih dan air sabun.

Menggunakan dua ember masing-masing bertugas untuk memisahkan kotoran yang ada air sabun dan air bersih. Selain itu, dua ember ini berguna untuk membersihkan roda atau velg mobil. Anda juga wajib menyiapkan spons dan lap bersih.

  • Gunakan Sikat Anti Baret

Tips kedua, pastikan Anda menggunakan sikat lembut anti baret agar body mobil tidak tergores saat disikat. Anda dapat membersihkan mobil saat pagi hari sebelum mobil digunakan untuk beraktivitas.

Sikat bagian sela-sela mobil yang sulit untuk digapai. Pastikan sikat tersebut membersihkan endapan kotoran maupun lumpur. Anda dapat menggunakan sikat detailing yang diberikan gel pembersih.

  • Jangan Mencuci di Bawah Matahari

Walaupun Anda membersihkan mobil sendiri, selalu pastikan mencuci di tempat yang teduh. Mencuci mobil di bawah matahari dapat meningkatkan potensi pertumbuhan jamur pada body mobil. Jadi, disarankan mencuci mobil di garasi rumah saja, ya!

Setelah mencuci mobil, Anda juga wajib mengecek ulang bagian-bagian yang rawan tumbuhnya jamur seperti gagang pintu, pinggiran lampu, sela-sela krom, karpet mobil, bagian interior, dan sebagainya.

Agar mobil lebih kinclong, Anda dapat mencuci mobil dan mengeringkannya dengan baik. Sebaiknya, Anda tidak meninggalkan kondisi mobil dalam keadaan lembab karena dapat berpotensi munculnya karat dan jamur.

  • Pakai Sabun Khusus Mobil

Menggunakan sabun khusus mobil tidak hanya membersihkan body mobil. Sabun khusus mobil juga berguna untuk mencegah body mobil dari berbagai macam masalah di masa depan, misalnya mobil terkena karat dan berjamur.

Anda dapat membeli produk sabun khusus untuk membersihkan mobil di toko-toko aksesoris otomotif.  Pastikan produk sabun khusus mobil mengandung bahan-bahan kimia yang aman untuk body atau bagian logam mobil.

  • Cuci Mobil pada Pagi Hari

Sebelum berangkat kerja, Anda dapat membersihkan mobil di pagi hari. Waktu di pagi hari cocok untuk melakukan aktivitas sebagai pemanasan sebelum memulai hari yang panjang. Misalnya, Anda dapat mencuci mobil setelah sholat subuh.

Dengan begitu, Anda dapat memiliki waktu banyak untuk mencuci mobil hingga siap digunakan untuk perjalanan menuju kantor. Jika Anda tidak punya cukup waktu pada pagi hari, Anda dapat mencuci mobil pada sore hari ketika pulang kantor.

Demikianlah tips membersihkan kendaraan sendiri dengan cepat dan hemat. Hal terpenting adalah menyiapkan sabun khusus cuci mobil dan peralatan yang aman untuk body mobil. Perhatikan gerakan mencuci mobil agar body tidak tergores.