Website Resmi PT. KEBAYORAN JAYA INDAH UTAMA

Berita

Kumpulan informasi terbaru dari Suzuki hingga tips dan trik berkendara ada disini.

    Banner Image Mobile Banner Image

    Bahaya Muatan Mobil Berlebihan dan Tips Mengaturnya

    Setiap kendaraan tentu memiliki batas beban maksimal yang dapat ditanggung, termasuk mobil. Sebab, muatan mobil yang berlebihan dapat memberikan berbagai resiko berbahaya bagi pengemudi maupun penumpang di dalamnya.

    Oleh karena itu, penting untuk mengetahui cara mengatur muatan dengan tepat dan efektif agar tidak melebihi kapasitas maksimal. Sehingga performa mobil dapat tetap terjaga, dan kecelakaan maupun resiko bahaya lainnya bisa dihindari.

    Mengapa Muatan Mobil Berlebihan Bisa Berbahaya?

    Mengangkut muatan melebihi batas yang direkomendasikan oleh pabrikan dapat memberikan dampak yang merugikan. Ini dia berbagai resiko dampak muatan berlebih pada mobil yang bisa terjadi:

    • Suspensi dan Ban Kurang Maksimal

    Suspensi dan ban adalah komponen penting dalam menjaga keseimbangan dan kenyamanan mobil. Dengan beban yang melebihi kapasitas, tekanan ekstra pada suspensi dapat menyebabkan kerusakan pada komponen ini.