Apakah Mobil Perlu Pakai Filter Udara Aftermarket? Ini Kelebihan dan Kekurangannya

Filter udara aftermarket sering diklaim bisa meningkatkan performa mesin, tetapi apakah benar demikian?
Filter yang diproduksi di luar pabrikan kendaraan ini juga disebut-sebut lebih baik dari filter standar. Jika memang benar, apakah penggunaannya sesuai untuk mobil harian?
Untuk mengetahui apakah anggapan tersebut benar atau salah, artikel berikut akan membahas kelebihan dan kekurangannya, termasuk membandingkan kualitasnya dengan filter standar.
Yuk simak sampai akhir penjelasannya!
Kelebihan Filter Udara Aftermarket
Oleh karena fungsinya yang mampu melindungi mesin dari risiko debu dan kotoran, pemilihan jenis filter udara sangatlah dipertimbangkan oleh para pemilik mobil.
Filter udara dengan jenis aftermarket menjadi salah satu yang paling banyak dipertimbangkan.
Sebenarnya, seperti apa keunggulan dari filter ini bila dibandingkan dengan filter standar? Berikut ini jawabannya.
-
Meningkatkan Kinerja Mesin
Memang benar, filter udara satu ini memiliki keunggulan dalam meningkatkan performa mesin.
Hal ini berkat rancangan aliran udaranya yang lebih bebas sehingga mesin bisa melakukan pembakaran dengan lebih efisien.
Pada mobil tua, filter udara standar mungkin tidak memiliki kinerja yang optimal. Itu sebabnya, banyak yang memilih filter jenis aftermarket untuk meningkatkan efisiensi mesin tanpa perlu mengganti komponen lain.
-
Hemat untuk Jangka Panjang
Berbeda dari filter standar, filter ini dapat dicuci dan memungkinkan penggunaan jangka panjang. Anda tak perlu sering-sering mengganti filter udara sehingga bisa menghemat biaya dan ikut mengurangi sampah.
-
Optimalkan Suara Mesin
Di samping meningkatkan kinerja mesin, filter udara aftermarket juga mampu mengoptimalkan suara mesin. Aliran udara yang lancar ke mesin membuat respon mesin ikut meningkat yang akan menghasilkan suara menjadi lebih sporty.
-
Stabil di Jalan Penuh Tantangan
Pada kondisi medan yang ekstrem, desain aliran udara dari filter ini mendukung mesin bekerja dengan stabil. Kualitas udara akan tetap terjaga meskipun menghadapi jalanan dan cuaca yang panas.
Kekurangan Filter Udara Aftermarket
Selain memiliki kelebihan yang telah dibahas, filter udara jenis ini juga memiliki sisi kurangnya. Kekurangan ini berkaitan dengan biaya awal, perawatan, dan pemasangan yang bisa Anda simak lebih lanjut di bawah ini.
-
Biaya Awal Lebih Tinggi
Sering kali, filter jenis ini memiliki harga lebih mahal dari filter standar. Walaupun Anda bisa menghemat untuk penggunaan jangka panjang, biaya awal yang tinggi ini mungkin juga perlu dijadikan faktor pertimbangan.
-
Butuh Perawatan Lebih Sering
Beberapa filter udara jenis ini yang bertipe kain memang bisa dicuci dan digunakan lagi. Tetapi, juga membutuhkan perawatan secara berkala. Apabila tidak dirawat dengan baik, filter bisa menurunkan performa mesin.
-
Pemasangan Lebih Rumit
Ada beberapa jenis filter yang penyesuaian dan pemasangannya lebih rumit. Khususnya pada mobil yang sistem intakenya lebih kompleks. Apabila tidak dilakukan dengan benar, efektivitas filter akan berkurang.
Apakah Filter Udara ini Cocok untuk Kebutuhan Harian?
Filter udara aftermarket menawarkan banyak keunggulan dari segi peningkatan performa, penghematan biaya jangka panjang, hingga stabilitasnya di jalanan ekstrem.
Bagi Anda yang mengutamakan hal tersebut, filter ini bisa menjadi pilihan terbaik. Namun, filter ini juga punya beberapa kekurangan dalam hal biaya awal yang tinggi dan butuh perawatan intensif.
Secara keseluruhan, sebaiknya pilih filter yang sesuai dengan jenis kendaraan dan kebutuhan Anda. Pastikan juga untuk melakukan perawatan rutin sehingga manfaat filter bisa dirasakan dalam jangka panjang.
Untuk dapatkan solusi servis filter udara terbaik, kunjungi Dealer Suzuki KJIU yang menyediakan layanan komprehensif. Nikmati pula kemudahan pembelian mobil dan suku cadang resmi Suzuki, aman dan tepercaya untuk solusi masalah kendaraan Anda!