Ketahui Fungsi Central Lock pada Mobil

icon 11 November 2022
icon Admin

Produsen mobil terus melakukan pengembangan terhadap kendaraannya. Sistem central lock mobil jadi salah satu bentuk teknologi yang membuat pengemudi lebih nyaman berkendara.

Sebelumnya fitur ini hanya ditemukan pada mobil mewah saja. Namun saat ini, fitur tersebut telah ada pada mobil dengan harga standar sekalipun.

Fungsi Central Lock Mobil

Saat ini mobil memiliki dua sistem pengamanan. Antara lain sistem penguncian manual dan otomatis. Pada sistem manual, pengendara harus menekan fitur lock untuk mengunci pintu. Sementara untuk sistem otomatis, dalam sekali tekan maka seluruh pintu akan terkunci.

Seperti nama sebutannya, fitur ini merupakan salah satu sistem pengamanan pada mobil. Fungsinya yaitu untuk mengunci dan membuka kunci pintu mobil dalam satu tombol (central). Jadi, saat sedang berkendara, pengemudi memiliki fitur untuk mengunci seluruh pintu sekaligus.

Tujuan dari adanya central lock ini untuk meningkatkan keselamatan dalam berkendara. Sebab tak jarang penumpang mobil lupa untuk mengunci kendaraannya. Padahal di beberapa situasi, Anda harus mengunci mobil untuk alasan keamanan.

Dengan adanya fitur ini, Anda tidak perlu melakukan pengecekan satu persatu terhadap pintu mobil penumpang. Sebab secara otomatis semua pintu akan terkunci.

Cara Kerja Central Lock Mobil

Pengunci sentral memiliki cara kerja yang sederhana. Namun menggunakan teknologi yang canggih pada sistem sensor dan rangkaian mesinnya.

Saat Anda menekan tombol lock pada pintu, maka sensor mobil akan mengirimkan sinyal ke mainboard. Kemudian mainboard inilah yang meneruskan sensor tersebut pada rangkaian mesin, termasuk motor utama.

Baru kemudian, sensor akan menjalankan perintah ini. Baik perintah mengunci mobil, maupun membuka kuncian. 

Penyebab Central Lock Mobil Tidak Berfungsi

Meskipun kelihatannya sederhana, namun sistem pengunci sentral ini juga bisa terkendala dan menyebabkan tidak bisa menjalankan fungsi dengan baik. Ada beberapa hal yang menyebabkan pengunci sentral tidak berfungsi. Antara lain:

  • Motor Penggerak Aus

Penyebab pertama adalah motor penggerak yang sedianya menerima sensor dan melanjutkannya telah aus. Apalagi jika Anda tidak bisa merawatnya dengan baik, maka motor penggerak akan mudah aus.

Namun kebanyakan karena memang telah termakan usia. Maka demikian, motor penggerak akan kesulitan menjalankan fungsinya dengan baik. Anda bisa segera menggantinya jika ini terjadi.

  • Benturan Pada Pintu

Selain faktor aus, pengunci sentral juga bisa rusak karena persoalan benturan pada mobil. Misalnya saja karena Anda terlalu keras membenturkan pintu. Atau bisa juga karena kecelakaan.

Komponen pada pengunci sentral bisa saja mengalami pergeseran. Sehingga lengan batangnya mudah bengkok. Saat hal ini terjadi, biasanya sistem penguncian otomatis akan alot, atau bahkan tidak bisa dipakai.

  • Gigi Penggerak Rusak

Penyebab lain adalah kerusakan pada gigi penggerak dan lengan batang. Coba periksa dua komponen ini. Bisa jadi keduanya tidak begitu kuat untuk menjalankan proses penguncian mobil.

Alhasil, ketika Anda menekan lock maka mobil tidak bisa cepat terkunci. Parahnya lagi ketika Anda akan membuka kunci, biasanya sistem tidak bisa dibuka secara otomatis.

  • Terhambat kotoran

Ketika Anda jarang membersihkan mobil, maka akan ada banyak masalah yang timbul. Seperti debu mobil menempel, kabin berbau hingga komponen penguncian yang kotor. Sebaiknya sering lakukan pembersihan pada mobil agar hal tersebut bisa dihindari.

Demikian fungsi central lock mobil yang harus Anda ketahui. Apabila fitur tidak berfungsi, Anda bisa segera melakukan pemeriksaan pada bengkel terdekat. Supaya bisa segera mendapatkan perbaikan atau Anda bisa kunjungi https://www.suzukikjiu.id/ untuk berbagai informasi terlengkap.