Apa itu Odometer? Fungsi dan Peranannya dalam Berkendara

icon 21 September 2023
icon Admin

Dengan mengetahui jarak tempuh, Anda sebagai pemilik mobil dapat memperkirakan kapan komponen-komponen tersebut perlu diganti atau diperiksa.

2 Macam Alat Pengukur Jarak Mobil

Terdapat dua jenis pengukur jarak yang berbeda berdasarkan cara kerjanya:

  • Mekanik atau Analog

Jenis ini bekerja dengan prinsip mekanik sederhana. Gaya putar dari kabel yang terhubung dengan roda mobil akan menggerakkan serangkaian roda gigi di dalam alat pengukur.

Hasilnya, angka jarak tempuh akan ditampilkan pada panel. Alat pengukur mekanik biasanya ditemukan pada mobil-mobil keluaran lama dan memiliki keunggulan dalam ketahanannya terhadap gangguan elektronik.

  • Elektronik

Sementara itu, dengan kemajuan teknologi, munculah alat pengukur jarak elektronik. Jenis ini bekerja berdasarkan sinyal elektronik yang diterima dari sensor-sensor pada roda mobil. 

Sinyal ini kemudian diolah dan ditampilkan sebagai angka jarak tempuh pada panel digital. Keunggulan dari jenis ini adalah akurasi dan keandalan yang lebih tinggi, serta kemampuannya untuk terintegrasi dengan sistem-sistem elektronik lainnya di mobil.

Waspada Pencongkelan, Cek Dulu Keaslian Datanya

Pencongkelan adalah praktik yang dilakukan oleh pihak-pihak tertentu untuk mengubah tampilan jarak tempuh pada alat, biasanya untuk meningkatkan nilai jual mobil bekas. 

Dengan jarak tempuh yang lebih rendah, mobil akan terlihat seolah-olah jarang digunakan, sehingga harganya bisa dijual lebih tinggi. Praktik ini tentu saja merugikan pembeli.

Salah satu cara memeriksanya adalah dengan mengecek apakah ada tanda-tanda pembukaan manual pada panel alat pengukur. Jika Anda menemukan bekas goresan atau tanda lain yang mencurigakan, bisa jadi alat tersebut pernah dicongkel.

Selanjutnya, jangan lupa meminta catatan servis dari pemilik sebelumnya. Dengan membandingkan jarak tempuh pada catatan servis dengan yang ditampilkan oleh alat, Anda bisa mendapatkan gambaran apakah data tersebut telah dimanipulasi atau tidak.

Demikianlah definisi, fungsi, jenis, dan cara mengecek keaslian data dari odometer. Kalau Anda ingin tahu lebih banyak tips seputar dunia otomotif, kunjungi http://suzukidwiperkasa.co.id dan temukan berbagai informasi menarik lainnya!